Dapat Rekaman RANS Cilegon Jadi Kunci Kemenangan Bali United vs Persija Jakarta di Pekan Pertama Liga 1 2022/2

- 25 Juli 2022, 12:15 WIB
Bek Bali United William Pacheco dengan postur yang jangkung berselebrasi setelah berhasil menyundul bola ke gawang Persija Jakarta di laga perdana Liga 1 di Stadion Dipta 23 Juli 2022 lalu.
Bek Bali United William Pacheco dengan postur yang jangkung berselebrasi setelah berhasil menyundul bola ke gawang Persija Jakarta di laga perdana Liga 1 di Stadion Dipta 23 Juli 2022 lalu. /Bali United Official Website/Denpasar Update

DENPASARUPDATE.COM – Bali United sukses mendulang kemenangan perdana saat menjamu Persija Jakarta dengan skor tipis 1-0 di Stadion Kapyten I Wayan Dipta Gianyar, 23 Juli 2022 baru lalu.

Dan, agaknya  Persija bakal menyesal telah menyiarkan secara langsung uji coba melawan RANS Nusantara FC. Meski menang 4-2, namun gara-gara laga itu, lawannya di Liga 1 2022/2023 dapat bocoran strategi.

Bali United tampaknya tahu bahwa strategi pelatih Thomas Doll bergantung pada sosok Hanno Behrens. Ketika gelandang Jerman dimatikan, maka habislah distribusi bola untuk penyerang.

Baca Juga: Hadiri Klungkung Youth Fest 4, Bupati Suwirta Harap KNPI Mengakar Hingga ke Desa

Cara ini benar-benar dilakukan Bali United dengan efektif. Pada awalnya, strategi Bali United cukup aneh, ketika Eber Bessa kerap sejajar dengan Brwa Nouri.

Padahal, peran asli Eber merupakan gelandang serang. Tapi ternyata, ketika Nouri berdampingan dengan Eber, satu gelandang lain, Rizky Sanjaya Pellu, diberi kebebasan membuntuti Hanno.

Kemanapun eks Hansa Rostock berlari, maka ada Pellu di dekatnya. Hanno tercatat hanya memiliki satu peluang emas lewat tembakan dari luar kotak pada babak pertama.

Baca Juga: Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persikabo 1973 vs Persebaya Surabaya di Liga 1 2022/2023

Selebihnya, Hanno lelah sendiri karena tak punya ruang. Rekan-rekannya pun kesulitan membagi bola hingga kemudian dialirkan lewat cara lain, namun mentok.

Halaman:

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x