AWAS! Tren Kerja Jarak Jauh di Masa Pandemi Jadi Incaran Hacker

- 8 Januari 2021, 05:00 WIB
Ilustrasi aksi seorang hacker
Ilustrasi aksi seorang hacker /Pixabay

DENPASARUPDATE.COM – Sejak pandemi Covid-19 menerpa Indonesia pada Februari 2020 lalu, bekerja dari rumah alias work from home (WFH) mulai jadi tren.

Karena pola kerja ini selalu terkait langsung dengan jaringan internet, agaknya WFH tak luput dari incaran para hacker alias peretas. Tujuannya tak lain untuk mencuri informasi.

Sejak virus Corona menyebar karyawan di berbagai sektor industri diminta untuk bekerja dari rumah demi terhindar dari terpapar serta penularan virus Covid-19.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini 8 Januari 2021 di RCTI, SCTV, Trans TV, Trans 7, GTV, NET TV

Belum lama  ini perusahaan keamanan komputerisasi awan Trend Micro, dalam laporan "Turning The Tide", memprediksi kejahatan siber tahun 2021 ini menargetkan rumah untuk mencuri data.

"Saat mulai memasuki dunia setelah pandemi Covid-19, tren kerja jarak jauh kemungkinan akan tetap digunakan di banyak organisasi,”terang Laksana Budiwiyono selaku Country Manager Trend Micro Indonesia, dalam keterangan pers secara virtual, sebagaimana dikutip DenpasarUpdate.Com dari laman PMJ News dengan judul artikel; Jaringan Internet Lemah, Waspada Kejahatan Siber Incar Karyawan WFH!, Kamis 7 Januari 2021.

“Kami memprediksi serangan yang menargetkan data dan jaringan perusahaan akan lebih agresif," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: ANEH, Pria Asal Bangli Ini Malah Curi Motornya Sendiri, Ini Kronologinya

Untuk diketahui, keamanan jaringan di rumah berbeda dengan jaringan perkantoran, yang umumnya diproteksi tinggi oleh tim teknologi informasi (TI).

Halaman:

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x