Diduga Karena Korsleting Listrik Dari Tiang LPJ, Gudang Rongsokan dan Besi Ludes Terbakar

- 24 April 2024, 11:39 WIB
Gudang rongsokan yang kudes terbakar
Gudang rongsokan yang kudes terbakar /ISTIMEWA

DENPASARUPDATE.COM  - Lagi, kebakaran kembali terjadi. Berlangsung di Jalan Suradipa II, Banjar Gunung, Desa Peguyangan Kaja, Denpasar Utara, Rabu 17 April 2024 sekitar pukul 03.00. Gudang Rongsokan dan Gudang Penyimpanan Besi Baja, diduga korsleting pada kabel tiang lampu penerangan jalan.

Kepala Seksi Hubunhan Masyarakat (Kasi Humas) Polresta Denpasar AKP I Ketut Sukadi mengatakan, pihaknya telah meminta keterangan sejumlah saksi.

Dan diketahui bahwa bos gudang rongsokan bernama Herman, 33, warga Jalan Suradwipa No.17, Denpasar, dan saat kejadian yang bersangkutan berada di Madura, Jawa Timur.

Sementara itu, pemilik Gudang Besi Baja I Putu Agus Bayu Krisna Murti, 38, juga tidak ada di tempat.

Pun diketahui bahwa, kejadian bermula ketika Khoirun Nisa, 21, bangun tidur dan hendak ke kamar mandi, melihat percikan api dari lampu tiang listrik yang berada di depan gudang. Karena panik, ia memberitahukan ke suami yakni Fikri Hanif, 23, yang merupakan adik kandung pemilik gudang.

Lalu memberitahu jug ipar bernama Edi, 38. Setelah itu, Hanif dan Edi memberitahukan kepala M Mukhoyin, 55, yang tinggal di gudang sebelah timur bahwa ada kebakaran.

Merek berteriak minta tolong ada kebakaran. Warga yang mendengar kejadian itu, selanjutnya sama- sama melakukan pemadaman api dengan alat seadanya.

Sayang api dengan cepat membesar langsung membakar isi gudang bagian timur dan merembet keseluruhan gudang.

Berselang sekitar satu jam kemudian, petugas pemadam kebakaran dengan empat unit mobil tiba dilokasi, dan langsung melakukan pemadaman. Lalu sekitar satu setengah jam api bisa dipadamkan.

Halaman:

Editor: Tegar Putra Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x