8 Pemain Asing di Liga 1 Musim Depan, Wing Back Bali United Ini Tak Takut dan Siap Bersaing

- 16 Juni 2024, 18:50 WIB
Bek kanan Bali United I Made Andhika Wijaya
Bek kanan Bali United I Made Andhika Wijaya /Media Bali United

DENPASARUPDATE.COM - Sebentar lagi, Manajemen Bali United akan mengumumkan pemain baru setelah delapan pemain hengkang.

Termasuk Mohammed Rashid hingga Eber Bessa yang tidak masuk dalam skema Pelatih Bali United Stefano Cugurra di Liga 1 2024/2025.

Musim depan juga akan diterapkan regulasi 8 pemain asing. Termasuk regulasi wajib memainkan pemain U23 seperti di Liga 1 2023/2024.

Sebelumnya, APPI dan pemain-pemain lokal di Liga 1 termasuk yang berlabel eks Timnas Indonesia, menyuarakan protes mereka.

Mereka mengkampanyekan "Ini sepak bola Indonesia?" terkait regulasi 8 pemain asing tersebut. 

Padahal, regulasi 8 pemain asing adalah keinginan 18 klub di Liga 1 2024/2025 termasuk Bali United.

Manajemen klub-klub tersebut menilai nilai kontrak pemain lokal sudah cukup tinggi dan bahkan melewati nilai kontrak pemain asing.

Mau tidak mau, pemain lokal sekarang harus siap bersaing dengan pemain asing jika tidak ingin tergusur.

Bek kanan Bali United I Made Andhika Wijaya juga ikut berkomentar terkait regulasi 8 pemain asing tersebut.

Halaman:

Editor: Tegar Putra Jaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah