Bali Jadi Rangkaian APPT Open, Jadi Terbesar di Asia, Ini Kata Ketum PBPI, Bisa Jadi Destinasi Padel Dunia!

- 10 Juni 2024, 21:10 WIB
Laga final ganda putra padel APPT Open 2024 di Bali Social Club
Laga final ganda putra padel APPT Open 2024 di Bali Social Club /DENPASAR UPDATE

DENPASARUPDATE.COM - Asia Pacific Padel Tour (APPT) Open 2024 sudah rampung digelar di Bali.

APPT Open 2024 kali ini digelar di Bali Social Club, Canggu mulai 7-10 Juni. APPT Open 2024 kali ini, menjadi yang terbesar di Asia.

Total ada 238 pemain dan 147 tim dari 26 negara yang ambil bagian. Di klaim lebih besar dibandingkan pelaksanaan saat di Manila, Phuket, atau China beberapa waktu lalu.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Cofounder and COO APPT Alex Domenech saat ditemui pada Minggu malam (10/6/2024).

"Pelaksanaan turnamen kali ini, sangat-sangat luar biasa menurut saya. Bisa dikatakan menjadi yang terbesar di Asia dari segi peserta," bebernya.

"Ada beberapa negara juga yang ikut. Bukan hanya dari Asia Pasifik saja, tetapi juga dari Eropa, Amerika Selatan, sampai Amerika Serikat juga ikut," tambahnya.

Alex menilai, perkembangan padel di Indonesia juga sangat pesat. Terbukti dengan cukup banyak atlet yang dilibatkan kali ini.

Termasuk lapangan padel yang berkembang pesat di Bali khususnya termasuk di Bali Social Club. Ia pun berencana untuk meggelar turnamen serupa kembali di Bali.

"Saya lihat ada perkembangan yang pesat untuk olahraga padel. Mungkin ini adalah kerja keras dari PBPI untuk mengembangkan olahraga ini. Kedepannya, kami pasti akan menggelar lagi turnamen di Bali," bebernya.

Halaman:

Editor: Tegar Putra Jaya


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah