Siap Dimulai, Ini Daftar Hadiah Juara Piala Presiden 2022 dan Match Fee Setiap Pertandingan, Nominalnya Wow

- 7 Juni 2022, 08:00 WIB
Siap Dimulai, Ini Daftar Hadiah Juara Piala Presiden 2022 dan Match Fee Setiap Pertandingan, Nominalnya Fantastis
Siap Dimulai, Ini Daftar Hadiah Juara Piala Presiden 2022 dan Match Fee Setiap Pertandingan, Nominalnya Fantastis /Instagram/@sports.indosiar

DENPASARUPDATE.COM - Siap dimulai, ini daftar hadiah juara Piala Presiden 2022 dan match free setiap pertandingan, nominalnya fantastis. 

Turnamen Pramusim jelang digelarnya Liga 1 2022/2023 bertajuk Piala Presiden 2022 siap digelar dan diikuti oleh 18 klub. 

Piala Presiden 2022 akan dimulai tanggal 11 Juni hingga 17 Juli 2022.

Baca Juga: Fix Ini 3 Asing Persis Solo, Mark Hartmann Langsung TTD Kontrak Persib Bandung? Nasib Eks Persija Marko Simic

Akibat pandemi Covid-19, Piala Presiden ini sempat vakum terakhir tahun 2019 dan kini 2022 baru kembali digelar. 

Dilansir Denpasarupdate.com dari pssi.org, kampiun Piala Presiden 2022 semula akan menerima uang sebesar Rp 2 miliar, akan tetapi Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan membuat kebijakan menaikkan hadiahnya menjadi Rp 3 Miliar.

Kemudian, untuk runner-up Piala Presiden 2022 akan diberikan hadiah Rp1,5 miliar, dan peringkat ketiga serta keempat Rp500 juta.

Baca Juga: Profil dan Biodata Sabrina Chairunnisa Istri Deddy Corbuzier

Organizing Committee (OC) Piala Presiden 2022, Sudjarno mengungkapkan, ada sejumlah uang yang akan diterima 18 klub peserta Piala Presiden 2022 sebagai match fee.

Halaman:

Editor: Ida Ayu Novi

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x