Ini Daftar Pemain yang Terancam Absen di Laga Arema FC vs Persib Bandung, Penentuan Gelar Juara Liga

- 8 Maret 2022, 07:57 WIB
Duel panas akan kembali terjadi, Rabu 9 Maret 2022 antara Arema FC vs Persib Bandung di lanjutan laga pekan ke 30 BRI Liga 1 2021/2022. Ini Daftar Pemain yang Terancam Absen di Laga Arema FC vs Persib Bandung, Penentuan Gelar Juara Liga
Duel panas akan kembali terjadi, Rabu 9 Maret 2022 antara Arema FC vs Persib Bandung di lanjutan laga pekan ke 30 BRI Liga 1 2021/2022. Ini Daftar Pemain yang Terancam Absen di Laga Arema FC vs Persib Bandung, Penentuan Gelar Juara Liga /

DENPASARUPDATE.COM - Duel panas akan kembali terjadi, Rabu 9 Maret 2022 antara Arema FC vs Persib Bandung di lanjutan laga Pekan ke 30 BRI Liga 1 2021/2022. 

Arema FC akan adu kekuatan dengan Persib Bandung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, pukul 20.30 WIB.

Baik Arema FC maupun Persib Bandung, dalam laga yang digelar tanggal 9 Maret 2022, tidak mempunyai pemain yang harus absen karena sanksi. Dari kedua tim, semua pemain bebas skorsing dari akumulasi kartu kuning.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Viral Video Tangmo Nida Jatuh, Sejumlah Bukti Baru Ditemukan Polisi, Kematian Disengaja?

Namun, apabila saat melawan Arema FC, ada pemain yang terjerat kartu kuning, maka ada 9 pemain yang terancam skorsing, antara lain Marc Klok (10 kartu kuning) Victor Igbonefo (6 kartu kuning), Zalnando (6 kartu kuning), Henhen Herdiana (2 kartu kuning), Achmad Jufriyanto (4 kartu kuning), Febri Hariyadi (2 kartu kuning), Frets Butuan (2 kartu kuning), David da Silva (2 kartu kuning), dan Ezra Walian (2 kartu kuning).

Baca Juga: Lawan 10 Orang Pemain PSS Sleman, Bhayangkara FC Sukses Cukur Super Elja, Naik Geser Persebaya di Klasemen

Sementara itu, Arema FC apabila kembali mendapatkan kartu kuning saat kontra Persib Bandung, ada 8 pemain yang terancam absen karena skorsing ketika melawan Bali United di laga selanjutnya.

8 pemain Arema FC yang terancam skorsing akibat akumulasi kartu kuning, antara lain Rizky Dwi Febrianto (6 kartu kuning), Feby Eka Putra (6 kartu kuning), Hanif Sjahbandi (6 kartu kuning),Sergio Silva (4 kartu kuning), Kushedya Hari Yudo (4 kartu kuning), Jayus Hariono (4 kartu kuning), Dendi Santoso (4 kartu kuning), Muhammad Rafli (2 kartu kuning).

Baca Juga: Update Harga Emas Hari Ini Selasa 8 Maret 2021, Emas Antam NAIK Terus Jadi Rp1.053.000 per 1 Gram

Halaman:

Editor: Rudolf Arnaud Soemolang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x