Harus Diwasapadai, Penyakit Paling Sering Menyerang Ibu Rumah Tangga

- 2 Januari 2023, 12:20 WIB
Ilustrasi Perut buncit dan obesitas pada wanita menjadi salah satu penyebab  Miss V terkena infeksi jamur
Ilustrasi Perut buncit dan obesitas pada wanita menjadi salah satu penyebab Miss V terkena infeksi jamur /Pexels

 
DENPASARUPDATE.COM - Simak info kesehatan tentang penyakit yang paling sering menyerang Ibu Rumah Tangga. Begini penjelasannya.
 
Dilansir DenpasarUpdate.Com dari akun instagram pribadi milik dr. Asa Ibrahim, Sp.OT dalam bentuk video, dijelaskannya secara detail tentang penyakit tersebut.
 
Aktifitas yang cukup padat dan beragam di dalam keseharian seorang ibu rumah tangga, tak jarang membuat mereka rawan diserang penyakit.
 
Dokter spesialis orthopedi, Asa Ibrahim menjelaskan bahwasanya ada 4 macam penyakit yang sering menyerang Ibu Rumah Tangga.
 
Berikut penjelasan 4 macam penyakit yang sering menyerang Ibu Rumah Tangga menurut dokter Asa Ibrahim dalam akun Instagram miliknya @asaibrahim_ pada 4 Desember 2022.
 
1. Tenosynovitis
 
Ini merupakan peradangan pada selubung urat atau tendon di sekitar jari dan pergelangan tangan.
 
Gejalanya yakni nyeri di sekitar jari dan pergelangan tangan. Nyeri dan kaku pada sendi jari tangan.
 
Pada kasus berat, bisa menyebabkan jari tangan mengunci atau sulit diluruskan.
 
Hal ini disebabkan aktifitas harian yang menggunakan jari dan pergelangan tangan secara terus-menerus.
 
Berikut beberapa cara untuk menghindari terjadinya Tenosynovitis menurut dr. Isa Ibrahim.
 
1. Beri jeda istirahat saat bekerja dengan tangan.
 
2. Gunakan tangan secara bergantian untuk bekerja. Jangan hanya salah satu tangan yang dipakai terus-menerus.
 
3. Hati-hati saat mengangkat barang. Jika memungkinkan, gunakan dua tangan.
 
4. Hindari mengangkat barang dengan tumpuan pada pergelangan tangan.
 
 
2. Low Back Pain
 
Merupakan penyakit nyeri pada punggung bawah atau pinggang. Penyakit ini paling sering disebabkan oleh adanya tarikan atau cidera otot akibat berbagai aktivitas sehari-hari.
 
Kata dokter Asa Ibrahim, penyakit boyok ini kasusnya sangat banyak menyerang Ibu Rumah Tangga.
 
Berikut beberapa cara menghindari penyakit tersebut.
 
1. Hindari duduk terlalu lama. Sebaiknya selingi dengan berdiri atau berjalan setiap 40menit.
 
2. Sempatkan lakukan perdagangan punggung saat beraktifitas.
 
3. Hindari mengangkat barang yang terlalu berat. Juga hindari mengangkat barang dengan posisi yang salah.
 
4. Hindari penggunaan kasur yang terlalu empuk atau lunak.
 
 
3. Osteoarthritis atau Pengapuran Sendi
 
Ini merupakan proses kerusakan sendi akibat penggunaan bertahun-tahun dan penuaan atau penurunan fungsi tubuh.
 
Dokter Asa mengatakan biasanya ini menyerang Ibu Rumah Tangga dengan usia 40 tahun keatas.
 
Sendi yang paling sering diserang adalah sendi lutut. Berikut cara menghindarinya.
 
1. Hindari obesitas.
 
2. Rutin olahraga untuk memperkuat lutut. Misalnya bersepeda atau gym.
 
3. Segera berobat jika mulai sering nyeri lutut.
 
4. Sempatkan untuk istirahat atau duduk jika pekerjaan mengharuskan berdiri lama.
 
5. Hindari mengangkat barang yang terlalu berat dan diluar kekuatan kaki untuk menopang.
 
 
4. Plantar fasciitis
 
Merupakan nyeri di sekitar telapak kaki dan tumit. Hal ini disebabkan degenerasi atau peradangan pada selaput kaki.
 
Biasanya ini menyerang ibu-ibu yang suka berdiri lama dan gemar memakai sepatu dengan heels cukup tinggi.
 
Berikut beberapa cara untuk menghindari penyakit tersebut.
 
1. Hindari sepatu hak tinggi, terlalu sempit, dan alas terlalu keras.
 
2. Hindari berdiri terlalu lama. Kalau memungkinkan sempatkan jeda istirahat.
 
3. Sering lakukan peregangan betis dan gerakan pergelangan kaki.
 
4. Hindari obesitas.
 
5. Kurangi beban kerja jika sudah mulai menginjak usia 50 keatas.***

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x