5 Alasan Tanaman Hias Monstera Variegata tetap Diburu Kolektor, Simak Keunikan dan Potensi Cuan!

- 10 September 2022, 19:30 WIB
Salah satu koleksi tanaman hias Monstera Variegata yang tercantik
Salah satu koleksi tanaman hias Monstera Variegata yang tercantik /dekoruma.com/Denpasar Update
  1. Corak Daun Tak Biasa

Ciri khas dari tanaman monstera variegata terletak pada bagian corak daunnya. Corak daun monstera variegata cenderung tidak beraturan. Warna daun dari tanaman hias ini sendiri kerap berwarna hijau kekuningan.

Namun, ada banyak corak putih pada bagian daunnya yang tidak merata dan terkesan tidak beraturan. Corak putih ini merupakan mutasi dari tanaman tersebut.

Supaya corak putih pada permukaan daun monstera variegata semakin terlihat dan mudah “ditangkap” mata, kamu bisa menaruh tanaman hias ini di dalam pot dan pajang di atas rak bunga yang warnanya kontras seperti cokelat atau hitam. Pilih juga model rak yang unik dan natural agar tampilannya lebih asri dan sempurna secara keseluruhan.

 Baca Juga: Stumble Guys Download PC / Laptop(Steam) Work 100 Persen, Versi Terbaru 2022, Ada Skin Baru dan Cara Main

 

  1. Daun Berkarakter Sobek-Sobek

Sama seperti tanaman monstera lainnya, monstera variegata juga memiliki daun-daun yang tampak sobek. Alih-alih membuat bentuknya jelek, daun yang terlihat seperti sobek ini justru memberi daya tarik tersendiri bagi tanaman monstera variegata. Semakin banyak jumlah “sobekan”-nya justru harga monstera variegata bisa semakin mahal!

 

  1. Mengeluarkan Tongkol Mahkota

Tanaman hias yang satu ini termasuk unik karena walaupun tidak berbatang tebal, tapi monstera variegata bisa muncul tongkol. Tongkol ini menyerupai buah yang nantinya bisa berbiji sangat banyak. Tongkol dari monstera variegata inilah yang juga menjadi daya tarik lebih bagi pecinta tanaman hias.

Baca Juga: King Charles III Jadi Raja Inggris Gantikan Ratu Elizabeth II Usai Mangkat, Berikut Profil & Biografi Lengkap 

 

Halaman:

Editor: I Gusti Ngurah Kartika Mahayadnya

Sumber: Denpasar Update dekoruma.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x