Yakin Pernyataan Gatick Cs Palsu, Senat Desak Polisi Pakai Pendeteksi Kebohongan Poligraf di Kasus Tangmo Nida

- 22 Maret 2022, 21:09 WIB
Yakin Pernyataan Gatick Cs Palsu, Senat Desak Polisi Pakai Pendektesi Kebohongan Poligraf di Kasus Tangmo Nida
Yakin Pernyataan Gatick Cs Palsu, Senat Desak Polisi Pakai Pendektesi Kebohongan Poligraf di Kasus Tangmo Nida /

DENPASARUPDATE.COM - Penyelidikan terhadap kasus kematian artis Thailand, Tangmo Nida, hingga kini masih terus berlanjut.

Terbaru, dikutip Denpasarupdate.com dari Bangkok Post hari Selasa, 22 Maret 2022, komite senat di Thailand meminta pihak kepolisian untuk segera memeriksa lima orang yang berada di atas speedboat bersama Tangmo Nida saat artis Thailand itu tenggelam di Sungai Chao Phraya dengan menggunakan alat tes pendeteksi kebohongan atau poligraf.

Ketua Komite Senat tentang Hak Asasi Manusia, Kebebasan dan Perlindungan Konsumen, Somchai Sawaengkan -- yang dimohonkan oleh ibu mendiang Tangmo Nida untuk mengawasi penyelidikan kematian putrinya -- juga mengatakan pada hari Senin pihak kepolisian diminta untuk mengkaji kembali sejumlah aspek dalam penyidikan.

Baca Juga: Gawat! Sejumlah Bukti Baru Kasus Tangmo Nida Diduga Sengaja Dihilangkan, Campur Tangan Sang Jenderal N?

Sejumlah aspek itu termasuk pakaiannya dan sampel darah dari Tangmo Nida.

Ketua Komite Senat tentang Hak Asasi Manusia, Kebebasan dan Perlindungan Konsumen, Somchai Sawaengkan menambahkan polisi telah diminta untuk transparan dalam penyelidikan mereka atas barang bukti.

Baca Juga: Takut Dapat Tekanan dari Si Jenderal, Keluarga Tangmo Nida Tolak Pengacara Ini, Lebih Pilih Uang Kompensasi?

Komite tidak akan memanggil siapa pun untuk memberikan informasi tambahan pada saat ini, imbuh Somchai.

Namun, Komite akan mempertimbangkan ringkasan rapat, hasil otopsi, rekaman CCTV, dan bukti lain dalam diskusi berikutnya.

Halaman:

Editor: Ahmad Latief Fahrezi

Sumber: Bangkok Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x