Intip Resep Tahu Bumbu Bali, Menu Sederhana Saat Sahur

26 Maret 2024, 21:37 WIB
Resep tahu bumbu Bali super enak untuk menu sahur di tanggal tua /YouTube Tunggal Rasa Putra

DENPASARUPDATE.COM - Sahur sangat penting untuk dilewatkan saat berpuasa. Berikut intip resep tahu bumbu Bali, hidangan sederhana menu sahur yang wajib dicoba. 

Ragam menu khas Bali banyak juga yang tergolong sederhana. Sangat cocok untuk menu sahur yang tidak ingin ribet. Dilansir dari cookpad.com, berikut Tim DenpasarUpdate sajikan satu resep sederhana cara membuat menu sahur khas Bali. 

Menu makanan ini namanya Tahu Bumbu Khas Bali. Bahan dan cara membuatnya sederhana. Sangat cocok untuk pemasak tingkat pemula. 

Resep Tahu Bumbu Bali

Bahan

- 10 buah tahu ukuran kecil secukupnya

- Kecap manis

- 2 lembar daun jeruk

- 1 sdm gula jawa

- 1 lembar daun salam

Bumbu yang Dihaluskan

- 10 biji cabe keriting

- 10 biji cabe rawit merah

- 1/2 buah tomat

- 4 buah bawang merah

- 2 siung bawang putih

- 3 butir kemiri

- garam secukupnya

- 1/2 sdt terasi bakar

Cara Membuat

- Goreng tahu sampai kering

- Tumis bumbu halus sampai wangi. Masukkan daun jeruk, daun salam tumis sampai matang

- Masukkan tahu yang sudah digoreng, tambahan kecap dan sedikit air, aduk aduk hingga rata dan biarkan sesaat sampai bumbu meresap, angkat.

- Menu Tahu Bumbu Bali siap disajikan

 

Editor: M. Hari Balo

Tags

Terkini

Terpopuler